Bungonews.net , BUNGO – Belajar Tatap muka di Sekolah di masa Pandemi Covid 19 di zona hijau sebagaimana desakan dan keinginan para siswa ,orang tua dan pihak sekolah di kabupaten Bungo ternyata masih menunggu hasil pemeriksaan kesiapan sesuai protokol kesehatan dari tim gugus tugas percepatan penanganan virus corona Covid 19 kabupaten Bungo,yang selanjut bagi sekolah sudah memenuhi daftar periksa ( Ceklist ) di rekomendasikan ke pemerintah provinsi Jambi
Di ketahui bahwa jadwal pemeriksaan kesiapan sekolah dikabupaten Bungo tersebut akan berakhir besok pagi , Rabu ( 12/08 ) sebagaiamana surat yang di tanda tangani oleh wakil sekretaris gugus tugas Covid 19 kabupaten Bungo , Drs.Tobroni.M.Si pada tanggal 29 Juli 2020 yang lalu .
Juru bicara gugus tugas Covid 19 kabupaten Bungo yang juga kepala dinas Kesehatan kabupaten Bungo, dr.H. Syafaruddin Matondang di tanya berapa jumlah sekolah yang di rekomendasikan layak untuk belajar tatap muka di kabupaten Bungo , di katakan nya ” Kami belum bisa menjelaskan nya pak sebab kami bagian pengawasan protokol kesehatan dan tim kesehatan masih dalam pembinaan dan pengawasan ke sekolah – sekolah ” Tuturnya
Menurut Syafaruddin yang lebih tahu persis persoalan tersebut adalah kepala dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Bungo “Yang jelas SMA sederajat dan SMP sederajat dengan syarat nya ada dikbud pak ” Tutup nya ( 11/08 )
Sementara itu Masril.S.Sos .ME kepala dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten Bungo di konfirmasi persoalan tersebut via Seluler ( 11/08 )) belumerikan jawaban
Senada dengan pengakuan jubir gugus tugas Covid 19 kabupaten Bungo , Hendri Yulianto , S Pd Kepsek SMA 1 Bungo yang juga ketua MKKS mengatakan bahwa jadwal terakhir pemeriksaan kesiapan sekolah sesuai protokol kesehatan berdasar kan surat tim gugus tugas Covid 19 Bungo berakhir besok pagi ( 12/08 )
” Besok pagi terakhir pemeriksaan kesiapan sekolah sesuai protokol kesehatan untuk belajar tatap muka bang , ” tutur Hendri Julianto .
Sejumlah kepala sekolah kepada Bungonews ( 10/08 ) menyampaikan harapan nya agar hasil pemeriksaan kesiapan sekolah untuk belajar tatap muka sesuai protokol kesehatan segera di rekomendasikan untuk di lanjutkan persetujuan oleh pemerintah provinsi Jambi , ” Kabupaten Bungo adalah zona Hijau ,kami pihak sekolah sudah menyiapkan semua nya sesuai anjuran protokol kesehatan , kami berharap belajar tatap muka segera di laksanakan ” Tutur Sumber Tidak di sebutkan namanya
Lebih lanjut di katakan nya bahwa di kabupaten Bungo sudah di izin kan kegiatan pesta pernikahan dan sudah di gelar acara acara resmi yang juga mengumpulkan massa bahkan tidak banyak yang memamatuhi protokol kesehatan. ” Bukan kah acara pesta perrkawinan dan acara mengumpulkan massa seperti acara pengukuhan adat dan lain di boleh kan di kabupaten Bungo , sedang kan pihak sekolah mengikuti semua protokol kesehatan masih menunggu sampai tahapan berikutnya ” Tutur sumber .
Berikut adalah ceklist kesiapan pembukaan sekolah untuk kegiatan belajar tatap muka di sekolah di tengah masa pandemi Covid-19.
1. Ketersediaan sarana sanitasi dan kebersihan seperti toilet bersih, sarana cuci tangan dengan air mengalir menggunakan sabun atau cairan pembersih tangan (hand sanitizer), dan disinfektan.
2. Mampu mengakses fasilitas kesehatan layanan kesehatan (puskesmas, klinik, rumah sakit, dan lainnya)
3. Kesiapan menerapkan area wajib masker kain atau masker tembus pandang bagi yang memiliki peserta disabilitas rungu
4. Memiliki thermogun (pengukur suhu tubuh tembak)
5. Pemetaan warga satuan pendidikan yang tidak boleh melakukan kegiatan dari satuan pendidikan seperti memiliki kondisi medis penyerta (comordity) yang tak terkontrol, tidak memiliki akses transportasi yang memungkinkan penerapan jaga jarak, memiliki riwayat perjalanan dari zona kuning, orange, dan merah atau riwayat kontak dengan orang terkonfirmasi positif Covid-19 dan belum menyelesaikan isolasi mandiri selama 14 hari.
6. Membuat kesepakatan bersama komite satuan pendidikan terkait kesiapan melakukan pembelajaran tatap muka di satuan pendidikan. Proses pembuatan kesepakatan tetap perlu menerapkan protokol kesehatan.
Selanjut nya nya harus mendapat izin dari orang tua untuk belajar tatap muka , jika tidak di izin kan tetap belajar jarak jauh , bisa menjaga jarak selama perjalan dari rumah kesekolahan dan dari sekolah kerumah ,tidak memiliki penyakit bawaan , tidak memiliki riwayat perjalanan ke wilayah zona kuning / oranye / dan merah
Kami berharap belajar tatap Muka di Bungo segera di laksanakan karena sudah bosan dirumah ,bukan kah Bungo sudah zona hijau sedangkan zona kuning saja diperbolehkan benar tatap muka , ” Tutur sejumlah siswa yang di benarkan oleh sejumlah orang tua dan kepala sekolah di kabupaten Bungo
( BN . war. R.001)
Komentar