Diduga Korupsi Dana Desa Sebesar Rp.800 juta , PMD Pertimbangkan Permberhentian Kades Pagar Puding

KORUPSI, TEBO1,458 views

Bungonews.net, TEBO – Diduga Korupsi Dana Desa ( DD ) tahun 2018- 2020 sebesar Rp.800 juta tidak saja membuat roda pemerintahan desa Pagar Puding Kecamatan Tebo Ulu Kabupaten Tebo – Jambi terganggu namun juga mengancam akan dipecat nya Azwan dari jabatan kepala desa

Dugaan korupsi yang membelit Kades Pagar Puding ini diakui oleh Napri Junaidi Kadis PMD Tebo , ” Kades Pagar Puding tidak pokus lagi menjalankan tugas nya sebagai kades karena tersandung kasus dugaan korupsi dana Desa ” Tutur kadis PMD kepada awak media

Menurut Napri Kades Pagar Puding berpotensi diberhentikan sementara karena tata kelola keuangan desa

Untuk pemberhentian sementara dari Jabatan Kades ada terkait tata kelola keuangan desa dan penyaluran bantuan langsung tunai ( BLT ) terlambat ” Penyaluran BLT DD Desa Pagar Puding masih di bulan Mei karena kades belum mengajukan BLT tahap 2 sedangkan desa lain sudah mengajukan pencairan bulan Agustus dan September 2021 ” Tutur Napri menjelaskan

Lebih lanjut diakuinya bahwa pihak nya akan memanggil kades Pagar Puding , ” Kades Pagar Puding akan kita panggil untuk menanyakan prosek hukum yang menimpanya dan akan minta masukan dari Inspektorat terkait perkembangan kasus Kades Pagar Puding Tersebut ” imbuhnya.

Sementara itu Kanit Tipikor Sat Reskrim Polres Tebo , Iptu Gede Santoso kepada Media mengatakan bahwa pihak nya masih memberikan waktu kepada Azwan Kades Pagar Puding untuk mengembalikan kerugian negara ” Total temuan sebesar Rp. 800 juta lebih saat pelimpahan dari Inspektorat ke Polres Tebo , saat ini masih sisa Rp.150 juta yang belum dikembalikan dan diberikan waktu selama 1 Minggu lagi ” Tutur nya baru – baru ini

Perpanjangan waktu ini sudah yang ketga kali nya , Sebelum nya diberikan waktu 1 bulan sejak diterimanya laporan dari Inspektorat dan diperpanjang lagi hingga akhir bulan Agustus dan diperpanjang 1 minggu lagi pada bulan September 2021 ( BN.R.001/ Ynt)

 

Facebook Comments

ADVERTISEMENT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *